Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Sukamara Apresiasi Acara Pemberian Makan Tambahan oleh PKK Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 01 Desember 2019 - 10:50 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Bupati Sukamara Windu Subagio apresiasi TP PKK Sukamara yang telah menggelar Pemberian Makan Tambahan (PMT) dan senam bersama bagi para lansia di car free day.

"Selaku kepala daerah Kabupaten Sukamara saya mengucapkan terimakasih atas kegiatan ini, karena telah berupaya melaksanakan prograk dan kegiatan yang kongkrit dalam pemberdayaan para lansia," ucap Windu Subagio, Minggu, 1 Desember 2019.

Menurut Windu, PKK dan stake holder lainnya telah berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan para lansia di Kabupaten Sukamara.

"Untuk itu diperlukam upaya-upaya sinergis dan strategis melalui program-program yang pro lanjut usia, dalam rangka memberdayakan lanjut usia, agar lebih sehat, produktif, kreatif, mandiri dab sejahtera," harapnya.

Bupati Sukamara tersebut menambahkan, bahwa menjadi lansia adalah sunnatullah yang harus diterima, mengingat semua orang mendambakan menjadi lansia yang mandiri, sehat, bermakna, serta dapat menjalin hidup dengan lebih tenang dan bahagia.

"Sebagaimana kodrat kita, sebagai mahluk sosial, kita haris bersikap dan berprilaku yang baik dan santuan kepada siapa saja, juga terhadap lansia yang pada dasarnya adalah orang tua kita," tukas Windu Subagio. (NORHASANAH/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru