Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sampit Tujuan Pemasaran Pisang Muli

  • Oleh Magang 2
  • 23 Desember 2019 - 13:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Kota Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur, menjadi tempat tujuan untuk memasarkan pisang Muli asal Desa Bangun Harja, Kecamatan Seruyan Hilir Timur, Kabupaten Seruyan.

Permintaan pisang muli, cukup tinggi jika di bandingkan dengan Kuala Pembuang, sehingga petani lebih memilih menjual nya dengan menggunakan angkutan pikap ke Sampit.

“Kami biasanya mengirim pisang muli ke Sampit 3-4 kali dalam satu minggu, karna permintaan di sana sangat tinggi, bahkan sering kekurangan pisang untuk di kirim,” kata Syarifudin  Sahri petani desa Bangun Harja, Senin, 23 Desember 2019.

Sedangkan harga jual pisang muli, di beli pedagang sebesar Rp. 5 ribu perkilo  dan setiap minggu sedikitnya sebanyak 8 kuintal pisang yang di jual dan di pasarkan di Sampit.

Menurut Syarifudin, jika pada musim banyak warga yang menggelar hajatan, permintaan pisang ini akan semakin meningkat. sebab pisang ini banyak di gunakan sebagai buah segar untuk di konsumsi  langsung pada saat mengelar hajatan.

“Pisang muli dengan bentuk yang kecil dan bisa langsung sekali makan, banyak di gunakan sebagai buah segar, sedangkan untuk menjadi makanan olahan sangat jarang,” tandasnya. (MAGANG 2/B-5)

Berita Terbaru