Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Lamandau Gelar Malam Muhasabah Akhir Tahun Bersama Habaib

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 01 Januari 2020 - 06:30 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Bupati Lamandau H Hendra Lesmana turut menyikapi malam pergantian tahun miladiyah atau masehi 2019 menuju 2020. Malam pergantian tahun kali ini diisi dengan pengajian bertajuk Muhasabah Akhir Tahun bersama masyarakat dengan menghadirkan para habaib.

Ada tiga habaib yang diundang untuk mengisi pengajian yang dipusatkan di halaman Rumah Jabatan Bupati Lamandau, Komplek perkantoran Bukit Hibul, Nanga Bulik. Ketiganya adalah Habib Nabiel Bin Fuad Al Musawa, Habib Muhammad Bin Alwi Al Kaff, dan juga Habib Alwi Bin Utsman Bin Yahya.

Pantauan Borneonews, pengajian dihadiri ribuan masyarakat Lamandau dari berbagai kalangan, terlebih Bupati Lamandau dengan sengaja mengundang pengajian secara terbuka.

Hadir juga para undangan yang di antaranya adalah Kapolres Lamandau, Dandim 1017 Lamandau, Ketua MUI Lamandau dan sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Dalam kesempatannya, Bupati Hendra Lesmana mengaku sengaja mengadakan pengajian bertajuk Muhasabah Akhir Tahun 2019 dengan harapan agar malam pergantian tahun diisi dengan kegiatan yang positif, sehingga segala aktivitas kehidupan termasuk pembangunan di kabupaten Lamandau menjadi berkah.

"Semoga di malam pergantian tahun miladiyah kali ini kita senantiasa ada dalam lindungan Allah SWT, dan semoga kita sekalian menjadi manusia yang berguna dan bermanfaat untuk orang banyak," harap Bupati Hendra.

Tiga habaib mengisi acara secara bergantian. Ketiganya menyampaian tausiah keagamaan tentang pentingnya muhasabah atau evaluasi. Ada juga yang membawakan tema tentang pentingnya memanfaatkan waktu menurut islam.

Diketahui, selain kegiatan Muhasabah Akhir Tahun, Pemkab Lamandau juga memfasilitasi kegiatan akhir tahun yang berpusat di Bundaran Rusa, Kota Nanga Bulik yang diisi oleh berbagai kegiatan hiburan rakyat. (HENDI NURFALAH/m)

Berita Terbaru