Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sektor Wisata Jadi Unggulan Investasi di Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 23 Januari 2020 - 14:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya terus berupaya menarik Investor untuk menanamkan modal guna  peningkatan PAD. Peluang investasi sektor wisata dinilai sangat besar, mulai dari investasi alam, properti hingga barang dan jasa.

Menurut Kepala DPMPTSP Palangka Raya, Akhmad Fordiansyah, sektor wisata lebih menonjol dari pada sektor lainnya. Wisata di wilayah ini dirasakan cukup mampu menarik minat pemodal. Mulai dari wisata alam kereng bangkirai, taman sebagau, tangkiling dan wisata lainnya.

"Banyaknya potensi investasi sektor wisata ini tentu menjadi daya tarik bagi investor, baik asing maupun dalam negeri," katanya, Kamis 23 Januari 2020.

Dia menilai, sektor investasi bidang pariwisata merupakan jenis investasi yang akan terus tumbuh, apalagi Palangka Raya memiliki pesona alam yang menawan dan tentunya bisa menarik para investor.

"Peluang ini tentu harus ditangkap oleh pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan PAD. Upaya untuk menggenjot investasi sektor pariwisata inilah yang akan terus digenjot bersama stakeholder," ucapnya.

Sebagai ujung tombak perihal perizinan, DPM-PTSP sendri terus melakukan perbaikan prosedur yang mempermudah proses berinvestasi. Hal ini juga sejalan dengan upaya pemerintah setempat melakukan perbaikan infrastruktur. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru