Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

11 Peserta Tes SKD CPNS Kobar Capai Passing Grade 400 lebih

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 09 Februari 2020 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sejak dimulainya tes SKD CPNS di Kabupaten Kotawaringin Barat atau Kobar pada tanggal 2 hingga 8 Februari 2020, tercatat ada 11 peserta yang mencapai nilai passing grade 400 lebih.

Kabid Formasi BKPP Kobar Hedi menyampaikan, 11 peserta ini dari berbagai formasi dan ini merupakan hasil yang memuaskan untuk mengisi SDM di pemerintahan Kobar.

"Cukup luar biasa dan kami sangat apresiasi atas capaian nilai yang ditorehkan peserta SKD tahun ini. Untuk yang sesi terakhir ini belum kita rekap," ungkapnya, Minggu, 9 Februari 2020.

Ia menuturkan, nilai tertinggi sementara dengan skor 423 diperoleh oleh Inda Susila, TWK 120, TIU 150, TKP 153 pada sesi ke 30.

"Semoga nilai yang diperoleh peserta lain ini dapat memberikan motivasi peserta yang lainnya," katanya.


Dalam kesempatan ini, BKPP Kobar mendapat jatah 141 formasi dengan jumlah pelamar 1.839. Mereka di bagi 37 sesi untuk mengikuti tes. 

Hingga saat ini tercatat ada tercatat 1.615 peserta telah mengikuti tes SKD. Sedangkan yang tidak hadir sebanyak 85 orang. (DANANG/B-7)

Berita Terbaru