Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dana Desa Harus Difokuskan untuk Infrastruktur dan Peningkatan SDM

  • Oleh Syahriansyah
  • 18 Februari 2020 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Penggunaan dana desa (DD) harus lebih fokus pada infrastruktur dan peningkatan SDM (SDM). Dengan tujuan mencapai kesejahteraan masyarakat pedesaan.

Bupati Murung Raya (Mura), Perdie M Yoseph menyampaikan hal tersebut saat menghadiri pelantikan anggota Badan Permusyaratan Desa (BPD) di Kecamatan Murung, Selasa, 18 Februari 2020.

"Dana desa harus dimanfaatkan sebaik mungkin. Penggunananya agar bisa fokus kepada pembangunan fisik dan peningkatan SDM, seperti pelatihan kepada masyarakat desa," pesannya.

Apalagi, menurut Perdie, di Murung Raya masih banyak akses pembangunan di desa yang belum maksimal.

Perdie mengharapkan agar kedepan, dari 116 desa di Murung Raya bisa melakukan inovasi. Dan bisa dijadikan desa percontohan.

"Setidaknya ada satu desa yang dapat berinovasi, baik itu dari penataan pembangunan desa hingga menjadi desa wisata sebagai bentuk pemanfaatan Dana Desa," pungkas dia. (RIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru