Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Kapuas Barat Imbau Pengguna dan Pemilik Feri Penyeberangan Utamakan Keselamatan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 29 Februari 2020 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Polsek Kapuas Barat mengimbau baik pengguna maupun pemilik jasa feri penyeberangan untuk selalu mengutamakan keselamatan saat beroperasi, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

Kapolsek Kapuas Barat Iptu Eko Sutrisno mengatakan imbauan ini kembali disampaikan, terutama cukup padatnya pengendara sebagian besar warga yang hendak menghadiri Haul Abah Guru Sekumpul di Martapura, Kalsel melintasi Mandomai gunakan jasa feri saka mangkahai.

"Iya, kami memberikan imbauan kepada masyarakat yang menggunakan sarana transportasi air di Feri tersebut agar tidak memuat penumpang yang berlebihan, menyiapkan sarana pelampung keselamatan di dalam Feri," ucap Iptu Eko kepada wartawan, Sabtu, 29 Februari 2020.

"Karenanya kami selalu ingatkan agar semuanya selalu mengutamakan keselamatan serta berhati hati selama di dalam perjalanan," lanjut dia.

Kemudian, ia juga mengimbau kepada pengguna mobil yang akan menggunakan jasa feri penyeberangan tersebut, agar saat berlayar keluar dari dalam mobil, guna mengantisipasi saat hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.


"Karena hal-hal ini perlu diperhatikan bersama, baik pengguna maupun pemilik jasa feri penyeberangan tersebut," tuturnya.

Adapun penumpang feri penyeberangan yang ada di Saka Mangkahai ini mengalami lonjakan dibandingkan hari-hari biasanya, mengingat banyaknya masyarakat yang memilih jalur alternatif, hendak mengikuti Haul Abah Guru Sekumpul di Martapura, Kalsel.

"Personel sudah selalu kami stand by kan di lokasi tersebut, baik itu mengatur arus lalu lintas menuju ke feri hingga melakukan pengamanan," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru