Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Mura Siapkan Insentif Tenaga Kesehatan

  • Oleh Reno
  • 06 April 2020 - 14:55 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) sudah menyiapkan dana insentif bagi petugas kesehatan yang bertugas dalam pencegahan pamdemi virus corona atau Covid-19.

"Tentu untuk kesejahteraan tenaga kesehatan akan kita akomodir, dananya sudah ada, tinggal pelaksanaannya saja lagi oleh gugus tugas," kata Bupati Mura Perdie M Yoseph, Senin, 6 April 2020.

Menurut Perdie, para tenaga kesehatan berperan penting dan garda terdepan dalam penanganan orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pengawasan (PDP) maupun yang terkonfirmasi, meski di Kabupaten Mura masih belum ada terkonfirmasi positif Covid-19.

"Itu sudah menjadi kewajiban pemerintah agar mereka dapat kewajiban atas beban tugas yang luar biasa. Karena mereka sangat rentan terjangkit dengan virus corona, sehingga sangat pantas pemerintah memperhatikan kesejahteraannya melalui pemberian insentif," sebutnya.

Perdie M Yoseph juga mengutarakan bahwa untuk logistik kesehatan dan makanan di masing-masing posko telah tersedia dan sangat memadai sebagai penunjang mereka bertugas yang tergabung dalam tim pantau covid.

"Kita terus berupaya untuk menambah stol alat pelindung diri (APD), untuk mengantisifasi jika terjadi lonjakan pasien yang ditangani. Sehingga kita harus menyiapkan segala sesuatunya," terang Perdie. (RENO/B-7)

Berita Terbaru