Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Puluhan Kelompok Tani di Lamandau Dapat Bantuan Benih Jagung Gratis

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 21 April 2020 - 16:36 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Lamandau mulai mendistribusikan benih jagung unggul gratis bantuan dari pemerintah pusat ke sejumlah kelompok tani (Poktan).

Bantuan ini merupakan program peningkatan produksi, produktivitas dan mutu hasil tanaman pangan dengan nama kegiatannya adalah pengelolaan sistem penyediaan benih tanaman pangan perbenihan.

Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Lamandau, Tiryan Kuderon, Selasa 21 April 2020 mengatakan setiap 1 hektare lahan dapat bantuan bibit jagung 15 kg.

Adapun luas lahan yang ada adalah 355 ha, sehingga Lamandau dapat bantuan benih jagung 5.325 kg. 

"355 hektare luas lahan yang ada itu adalah milik 28 Poktan dan Gapoktan (Gabungan kelompok tani) serta 4 Koperasi Unit Desa (KUD) di wilayah Sematu Jaya, Lamandau, Menthobi Raya, Bulik dan Bulik Timur," ujarnya. 

Mantan Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamandau itu menambahkan, benih jagung unggul yang dibagikan ke Poktan tersebut merupakan jenis benih F1 atau label umum. 

"Artinya hasil panennya nanti juga masih bisa dijadikam benih untuk ditanam lagi. Sehingga seandainya tahun berikutnya tidak ada lagi bantuan benih, maka petani bisa menanam jagung menggunakan benih dari hasil panennya itu," tukasnya. (HENDI NURFALAH/B-6)

Berita Terbaru