Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satlantas Polres Kapuas Dukung Kesiapan Pos Untuk Pelaksanaan PSBB

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 02 Juni 2020 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kapuas mendukung kesiapan pos-pos yang didirikan untuk pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB, yang rencananya akan dilaksanakan mulai 4 - 19 Juni 2020.

Bentuk dukungan yang diberikan jajaran Satlantas itu diantaranya berupa pendistribusian barikade / orange box pada sejumlah pos PSBB yang ada di wilayah Kabupaten Kapuas.

Kasat Lantas Polres Kapuas AKP Zulyanto L. Kramajaya mengatakan kegiatan pendistribusian barikade/orange box pada Pos PSBB adalah sebagai bentuk dukungan terhadap kesiapan Pos PSBB yang telah berdiri dan tersebar di berbagai titik yang telah ditentukan.

"Total barikade atau orange box yang telah kami bagikan di semua Pos PSBB ada 31 buah," ucap AKP Zulyanto kepada wartawan, Selasa, 2 Juni 2020.

Sementara, Kapolres kapuas AKBP Manang menyambut positif berbagai langkah-langkah yang telah di lakukan oleh anggota Satlantas Polres Kapuas tersebut.

“Semoga segala upaya dan bantuaan yang telah kami distribusikan dapat membantu kelancaran PSBB di Pos PSBB kapuas," kata AKBP Manang.

Kapolres juga menyatakan, dalam pelaksanaan nantinya pihaknya akan mengedepkan keselamatan dan pendekatan humanis. "Mari bersama-sama taati anjuran demi memutus mata rantai penyebaran covid-19," tuturnya. (DODI RIZKIANSYAH/m)
 

Berita Terbaru