Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kelurahan Mendawai Distribusikan Bansos Kabupaten Tahap Kedua

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 03 Juni 2020 - 14:35 WIB


BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bantuan sosial atau bansos tahap kedua dari Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), mulai didistribusikan oleh Pemerintah Kelurahan Mendawai, Kecamatan Arut Selatan untuk warganya, di aula Bakuba Kelurahan Mendawai.

Lurah Mendawai Muhammad Zulhadi mengatakan, kegiatan pendistribusian bansos tahap kedua ini dilakukan di Gedung Bakuba secara bergiliran per RT untuk menghindari kerumunan. Bansos ini dibagikan kepada 30 RT se Kelurahan Mendawai.

"Sebanyak 320 paket sembako yang terdiri atas beras, mi instan, telur dan minyak goreng akan disalurkan ke 30 RT se-Kelurahan Mendawai," ujarnya, Rabu, 3 Juni 2020.

Ia menyampaikan, adapun warga terdata yang mengambil bantuan tersebut, tetap diminta mengikuti Protokol Covid-19 sebagai syarat pengambilan bantuan, dengan wajib menggunakan masker, menjaga jarak antarwarga dan mencuci tangan di tempat cuci tangan yang telah disediakan.

"Melalui kesempatan ini, kami sampaikan bahwa warga terdata yang mendapat bantuan ini merupakan warga yang belum pernah menerima bantuan sosial sebelumnya, termasuk yang juga warga yang telah menerima PKH dan BPNT," ungkapnya.


Lanjutnya, bagi warga Kelurahan Mendawai yang telah terdata dan belum menerima, diharap bersabar karena bantuan dari pemerintah disalurkan dalam beberapa tahap. Bisa jadi warga tersebut masuk pada data bantuan yang akan disalurkan tahap selanjutnya.

"Bagi masyarakat yang kurang jelas bisa langsung ke kantor kelurahan dan akan dijelaskan oleh Pihak Kelurahan atau Bhabinkamtibmas Nonotsoekarno," tandasnya. (DANANG)

Berita Terbaru