Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BKPM Ajak Pelajar RI di Luar Negeri Bantu Gaet Investor Asing

  • Oleh Teras.id
  • 09 Juli 2020 - 11:11 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengajak pelajar Indonesia di luar negeri untuk membantu menggaet investor asing masuk ke Indonesia.

Menurut Bahlil, BKPM punya 9 kantor perwakilan di luar negeri. Nantinya, anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) bisa menyiapkan proposal kerja sama.

Selanjutnya, BKPM pun membuka kesempatan untuk kegiatan magang dan mendapatkan pengalaman langsung. Aktivitas ini bisa disesuaikan dengan negara terdekatnya.

"Nanti kita kolaborasi,” kata Bahlil dalam acara CEO Talk bersama PPI, seperti yang dilansir dalam siaran pers pada Rabu, 8 Juli 2020.

Saat ini, Bahlil tengah berupaya menggenjot investasi asing masuk ke Indonesia. Sepanjang Januari-Maret 2020, Penanaman Modal Asing (PMA) yang masuk turun 9,2 persen dibandingkan tahun lalu, menjadi Rp 98,3 triliun.

Meski demikian, Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada 30 Juni lalu memastikan tujuh perusahaan yang hengkang dari Cina sudah masuk ke Indonesia. "Hari ini, saya senang, sudah ada tujuh perusahaan yang masuk. Ini sudah pasti ini," ujarnya.

Ke 7 perusahaan ini masuk ke Kawasan Industri Batang, Jawa Tengah. Kepada para pelajar di PPI pun, Bahlil menyebut ada 4.300 hektare lahan disiapkan di lokasi ini. 100 hektare di antaranya disiapkan untuk UMKM.

"Nanti bagaimana UMKM yang bagus, PPI coba bantu," kata dia. Menurut Bahlil, dirinya percaya bahwa yang bisa mengubah bangsa adalah orang yang memiliki ilmu. "Manfaatkanlah ilmu teman-teman untuk berpikir tentang pembangunan bangsa," katanya. (TERAS.ID)

Berita Terbaru