Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Akan Libatkan TNI Polri Dalam Penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru

  • Oleh Norhasanah
  • 02 Agustus 2020 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pemerintah Kabupaten Sukamara akan libatkan TNI Polri dalam menerapkan Peraturan Bupati (Perbup) terkait adaptasi kebiasaan baru di Bumi Gawi Barinjam.

"Dalam penerapan new normal (atau sekarang disebut adaptasi kebaisaan baru) ini kita tetap akan melibatkan unsur aparat keamanan seperti dari TNI dan Polri," kata Sekda Sukamara, Sutrisno, Minggu, 2 Agustus 2020.

Menurut dia, apabila tidak melibatkan pihak keamanan, maka akan ada kesulitan dan kendala dalam mendisiplinkan masyarakat terkait penggunaan masker, jaga jarak, cuci tangan serta acara berkumpul.

"Pendisiplinan dan pengamanan untuk percepatan pencegahan penyebaran Covid-19 ini memang lebih efektif apabila melibatkan TNI dan Polri," ujarnya.

"Jangan sampai nantinya ada petugas atau sukarelawan kita mendapat perlakuan tidak menyenangkan atau dianiaya oleh orang lain, termasuk untuk mendisiplinkan masyarakat," tambah Sutrisno.

Sekda berharap, masyarakat Kabupaten Sukamara bisa selalu mematuhi protokol kesehatan dalam upaya mencegah penyebaran covid-19. Sehingga, upaya penerapan adaptasi kebaisaan baru bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan. (NORHASANAH/B-7)

Berita Terbaru