Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dari 12 Positif Covid-19 di Murung Raya di Antaranya dari Klaster Kantor Ini

  • Oleh Trisno
  • 26 September 2020 - 21:30 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Lama melandai, namun saat ini tambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 Kabupaten Murung Raya (Mura) tiba tiba melonjak cukup tajam dan cukup mengejutkan banyak pihak.

Di mana sebanyak 12 orang terkonfirmasi positif sebagian besar berasal dari klaster kantor pemerintahan di mana ada dua kantor yang menjadi penyumbang kasus di Mura.

Di antaranya kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan kantor Inspektorat Kabupaten Mura sehingga membuat dua kantor tersebut menutup aktivitas sementara.

Wakil Bupati Mura yang juga wakil ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Rejikinnor kemarin mengatakan bahwa sebanyak 12 orang terkonfirmasi positif tersebut di antaranya sebanyak 2 orang dari Inspektorat dan 5 orang dan BPN kemudian sisanya dari warga masyarakat.

Selain itu, terkait penambahan 12 orang positif, membuat kecamatan yang berstatus zona mera di Mura bertambah yaitu Kecamatan Tanah Siang.

Sehingga up date data kasus covid-19 di Mura menjadi 165 orang dengan rincian dalam perawatan 19 orang, sembuh 144 orang dan meninggal dua orang.

Terkait dengan munculnya cluster perkantoran dirinya mengatakan bahwa kondisi tersebut menunjukan bahwa penerapan protokol kesehaya. Ketat di lingkungan perkantoran masih perlu dilakukab evaluasi dan penekanan.

Dan masing masing kepala OPD tentu bertanggung jawab memnatau dan menegaskan penerapan disiplin protokol kesehatan di kantor masing masing sehingga cluster perkantoran bisa diminimalisir kasusnya.

"Kami tentu prihatin dan cukup terkejut dengan tingginya lonjakan kasus sat ini dan sebagian terjadi di lingkungan perkantoran, ini tentu harus menjadi perhatian bersama, OPD harus lebih ketat lagi dan tegas dalam menerapkan protokol kesehatan," kata Wabup.

Menurut Wabup pihaknya juga akan mengintensifkan pengawasan di lingkungan kantor dan melakukan sidak terkait dengan penerapan protokol kesehatan, selain melakukannya juga di lingkungan masyarakat. 

Berita Terbaru