Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

85 Peserta Ramaikan Balap Ces Desa Terantang Hilir di Sungai Mentaya

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 08 November 2020 - 20:31 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebanyak 85 peserta ramaikan lomba balap ces yang diselenggarakan Pemerintah Kecamatan Seranau bersama Desa Terantang Hilir yang digelar di Sungai Mentaya, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu 08 November 2020.

"Alhamdulilah pesertanya sangat banyak, dan ada 85 peserta yang ikut lomba pada hari ini," ujar Camat Seranau, Eddy Hidayat Setiadi.

Dia mengatakan kegiatan ini digelar setiap tahun dan ternyata semakin diminati tiap tahun. Hal itupun membuat dirinya serta panitia sangat senang.

Karena lomba yang awalnya hanya untuk memberikan hiburan bagi masyarakat, bisa menjadi sebuah agenda tahunan dan menjadi tempat bagi pecinta perahu ces di daerah ini maupun dari luar daerah.

"Ini akan menjadi sebuah motivasi kami, agar ke depan bisa lebih baik lagi dan dikemas lebih menarik," katanya.

Sementara lomba ini ternyata cukup menarik banyak masyarakat untuk menonton. Baik dari kejauhan, maupun ada yang rela menyewa kelotok untuk menonton kegiatan tersebut.

"Alhamdulilah cukup banyak penontonnya, dan mudah-mudahan tahun depan lebih ramai lagi," terangnya. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru