Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Aktivitas Kantor 4 Kepala SOPD yang Positif Covid-19 Masih Berjalan Seperti Biasa

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 13 November 2020 - 22:41 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Aktivitas kantor 4 rang kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) masih berjalan seperti biasa. Belum ada penutupan atau pemberhentian pelayanan sementara.

"Pelayanan di kantor kami tetap berjalan seperti biasa. Hanya saja ada penyemprotan dari tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim," ujar Siti Rahmaniar, salah seorang sekretaris di SOPD yang dikepalai oleh kepala SOPD positif Covid-19, Jumat, 13 November 2020. 

Saat ini mereka bekerja dengan maksimal dan tetap melaksanakan protokol kesehatan, terutama menjaga jarak antara pegawai yang satu dengan yang lainnya. Hal itu dilakukan sebagai upaya agar tidak terjadi penularan nantinya. 

Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim, Multazam mengatakan saat ini SOPD yang dipimpin 4 pasien positif ini masih buka dan memberikan pelayanan seperti biasa. 

"Belum ada penutupan untuk SOPD. Karena sulit dilakukan. Apalagi rata-rata merupakan pelayanan dan bersentuhan langsung dengan Pilkada," katanya. 

Selain itu SOPD terkait juga sulit mengambil kebijakan dan berkaitan dengan operasional, karena yang terjangkit Covid-19 tersebut merupakan kepala SOPD. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru