Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Cara Polsek Seruyan Tengah Cegah Karhutla

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 15 November 2020 - 23:41 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Berbagai cara dilakukan jajaran Polsek Seruyan Tengah untuk mengajak masyarakat peduli dan berperan aktif dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Salah satunya dengan menyebar spanduk sosialisasi tentang pencegahan Karhutla yang dipasang dibeberapa tempat strategis dengan harapan agar pesan dalam spanduk bisa tersampaikan kepada masyarakat.

Kapolsek Seruyan Tengah Iptu Robertus Sonny AW mengatakan selain menyebar pemasangan spanduk stop karhutla, Bhabinkamtibmas juga berperan menyampaikan pesan secara langsung.

“Anggota aktif sosialisasi tentang Karhutla dengan menyampaikan secara langsung kepada masyarakat,” katanya, Minggu 15 November 2020.

Dengan cara ini diharapkan masyarakat bisa memahami dampak secara luas apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan, sehingga dapat bersama-sama mengupayakan mencegahannya.

“Sosialisasi secara terus menerus kita lakukan, mudah-mudahan upaya ini dapat mencegah terjadinya karhutla di wilayah ini, sehingga bebas dari kabut asap yang sangat berdampak pada kesehatan bersama,” tandasnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru