Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPP Terus Tingkatkan Kemampuan Petani dan Pekebun di Seruyan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 19 November 2020 - 13:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian atau DKPP Seruyan, terus menggelar berbagai pelatihan untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan para petani pekebun di Kabupaten Seruyan.

Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Seruyan, Albidinnor mengatakan, peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia atau SDM  petani pekebun di Kabupaten Seruyan, merupakan salah satu visi dan misi Bupati Seruyan Yulhaidir.

“Kita berupaya untuk mewujudkan visi dan misi tersebut, dengan terus berupaya meningkatkan kemampuan dan kualitas SDM petani  dan pekebun,” ungkapnya, Kamis 19 November 2020.

Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas SDM petani, pekebun, dengan melaksanakan pelatihan herbisida terbatas pakai di ikuti para petani dan pekebun di wilayah Kecamatan Seruyan Tengah.

“Pelatihan-pelatihan seperti ini, terus kita programkan setiap tahun nya, sehingga para petani pekebun memiliki berbagai pengetahuan yang di perlukan,” harapnya.

Dengan megikuti berbagai pelatihan, ia berharap petani pekebun memiliki pengetahuan dan keterampilan untuk menunjang produktifitas usaha sektor pertanian dan perkebunan di Seruyan. (FAHRUL/B-7)

Berita Terbaru