Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Kota Palangka Raya Pastikan Tidak Ada Kotak Suara Hilang

  • Oleh Nopri
  • 14 Desember 2020 - 21:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua KPU Kota Palangka Raya Ngismatul Choiriya memastikan tidak ada kotak suara pada pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng yang hilang, Senin, 14 Desember 2020.

"Kami pastikan kotak suara yang dipinjam oleh mahasiswa tadi bukan logistik pilkada tahun 2020. Kotak suara itu merupakan kotak suara aluminium," katanya.

Ngismatul juga menjelaskan bahwa peminjaman tersebut dibatalkan oleh pihak KPU Kota Palangka Raya karena pihaknya ada mendapatkan informasi bahwa kegiatan mahasiswa itu tidak diizinkan oleh Gugus Tugas.

"Dalam peminjaman itu tadi kita juga sudah menerima surat dari mereka, dan biasanya bukan hanya mahasiswa saja bahkan bisanya lembaga lain juga minjam ke kita," jelasnya.

Sementara itu, kotak suara yang sempat dipinjamkan oleh mahasiswa tersebut malam ini tadi sudah kembali disimpan di Gudang KPU Kota Palangka Raya.

"Untuk pembatalan peminjaman kotak suara itu tadi kita juga sudah membuat berita acaranya," tutupnya. (NOPRI/B-6)

Berita Terbaru