Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MAN Kapuas Galang Bantuan untuk Korban Banjir Kalsel

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 24 Januari 2021 - 12:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kapuas telah melakukan penggalangan bantuan untuk disalurkan kepada korban terdampak banjir di wilayah Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kegiatan tersebut merupakan kesadaran bersama keluarga besar MAN Kapuas untuk saling tolong-menolong di tengah musibah bencana alam yang saat ini sedang melanda, dengan membuka posko penggalangan bantuan di Aula MAN setempat.

"Bantuan yang kami kumpulkan berupa uang tunai, bahan pangan, obat-obatan, dan pakaian layak pakai untuk disalurkan ke Kalsel," kata Koordinator Posko Penggalangan Dana dan Bantuan MAN Kapuas, Siti Maslukhah, Minggu 24 Januari 2021.

Siti Maslukhah yang juga Wakamad Humas MAN Kapuas ini menuturkan bantuan ini berasal dari keluarga besar MAN Kapuas yakni tenaga pendidik dan kependidikan, orang tua atau wali, peserta didik, serta Alumni MAN Kapuas.

Sementara petugas posko sendiri yaitu sukarelawan dari tenaga pendidik dan kependidikan MAN Kapuas.


"Bantuan logistik tahap pertama tanggal 19 Januari 2020 sudah diserahkan ke posko Majelis Muzakaratil Ummah, di Jalan Barito Kuala Kapuas. Kedua diserahkan ke posko PHBI Jalan Anggrek, dan terakhir sudah diserahkan ke posko Majelis Maula Inaat,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala MAN Kapuas, Ahmad Mulyadi menyampaikan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah memberikan bantuan, dan para relawan posko MAN Kapuas yang telah bekerja keras menggalang dana bantuan untuk meringankan beban saudara yang dilanda musibah banjir.

"Alhamdulillah dalam penggalangan dana ini keluarga besar MAN Kapuas antusias untuk membantu. Terima kasih pula kepada posko-posko inti Kabupaten Kapuas yang telah membantu mendistribusikan bantuan dari MAN Kapuas," ucap Ahmad Mulyadi. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru