Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemekaran Provinsi Kotawaringin In Progress

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 28 Januari 2021 - 19:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama pihak terkait masih terus menggodok potensi pemekaran Provinsi Kotawaringin.

“Saat ini pemekaran Provinsi Kotawaringin in progress (dalam proses),” kata Sekertaris Darah (Sekda) Kalteng Fahrizal Fitri di Palangka Raya, Kamis, 28 Januari 2021.

Ia menjelaskan program ini sudah masuk dalam tahap pengecekan dan pematangan di Dewan Pewakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalteng.

“Setelah selesai pengodokan dan kajian hasilnya dirasa cukup baru disetujui oleh kepala daerah dan DPRD Kalteng,” terangnya.

Diharapkan melalui pemekaran di wilayah Bumi Tambun Bungai pelayanan ke masyarakat bisa lebih optimal.

Pemekaran wilayah provinsi dinilai sah dalam undang-undang sama sepertihalnya pemekaran kabupaten. Kalteng merupakan provinsi terluas nomor dua di Indonesia setelah Papua.

Hal ini mendukung pertimbangannya secara kewilayahan tentang rentang kendali pelayanan akan sulit dilakukan. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru