Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Rumah di Kompleks Kamar 20 Sampit Terbakar

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 29 Januari 2021 - 01:55 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sejumlah rumah di sekitar Jalan Perkutut 5, Kompleks Kamar 20, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ludes terbakar, Kamis, 28 Januari 2021 sekitar pukul 23.15 WIB malam.

Hingga berita ini ditulis belum diketahui persis berapa rumah yang dilalap si jago merah tersebut. Namun informasi yang dihimpun Borneonews.co.id, ada 2 rumah yang terbakar di lokasi tersebut.

Sedangkan, identitas pemilik rumah juga belum diketahui. Namun salah satu di antaranya dikabarkan bahwa rumah kosong, ditinggalkan penghuninya pulang ke Jawa.

"Infonya satu rumah tidak berpenghuni, sedangkan 1 rumah lagi belum tahu," ujar Budin, salah seorang warga.

Saat kejadian kebakaran kondisi cuaca hujan deras disertai angin kencang. Sejumlah mobil dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan juga cepat datang ke lokasi kejadian.

Hingga berita ini ditulis api sudah berhasil dipadamkan. Oleh pemadam kebakaran dan masyarakat yang bergotong royong melakukan hal tersebut.

Lokasi kejadian sendiri merupakan padat penduduk. Beruntung api bisa segera dipadamkan, dan tidak menjalar ke rumah lainnya di sekitar lokasi kejadian. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru