Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wagub Kalteng Apresiasi Lembaga Jasa Keuangan Laksanakan Penghijauan

  • Oleh Donny Damara
  • 06 April 2021 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Gubernur Kalteng, Habib Ismail Bin Yahya mengapresiasi lembaga jasa keuangan (LJK) yang telah melaksanakan kegiatan penghijauan, dimana kegiatan itu dinamakan Go Green Kalteng.

Selain OJK, beberapa LJK yang turut ambil bagian dalam kegiatan penghijauan tersebut, yakni PT Bank Kalteng, PT Pegadaian (Persero), PT Asuransi Jasa Indonesia, Perum Jamkrindo, PT Asuransi Kredit Indonesa, PT Jasa Raharja (Persero), PT Jasaraharja Putera, dan BPJS Ketenagakerjaan.

Adapun kegiatan penghijauan yang dilakukan tersebut yakni, melakukan penanaman 500 bibit pohon cempedak dan 3000 bibit pohon sengon yang ditanam di sekitar pantai yang terletak di Desa Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur ini, Senin, 5 April 2021 malam.

"Kita sangat mengapresiasi kegiatan yang telah dilaksanakan ini, dan terima kasih kepada teman-teman dari perbankan, OJK, Pegadaian, Jasa Raharja, BPJS, dan yang lainnya juga yang telah melaksanakan kegiatan Go Green ini, yaitu penanaman 3500 bibit pohon di pinggir Pantai Ujung Pandaran," ucapnya.

Dirinya berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh lembaga-lembaga lainnya untuk menjadikakan Kalteng kembali menjadi paru-parunya dunia.

"Kita harapkan juga kegiatan sperti ini semua bisa kita budayakan untuk menjaga ekosistem kita," imbuhnya. (DONNY D/B-5)

Berita Terbaru