Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Kalteng Dorong Pemprov Percepat Peningkatan Jalan Simpang Bangkal-Kuala Pembuang

  • Oleh Donny Damara
  • 10 April 2021 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota DPRD Kalteng, H Sudarsono menyerap beberapa aspirasi atau usulan dari masyarakat saat melakukan reses ke daerah Telaga Pulang, Kecamatan Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan.

Sudarsono mengatakan, di antara usulan yang disampaikan masyarakat salah satunya yaitu harapan supaya proyek peningkatan ruas jalan penghubung Simpang Bangkal-Telaga Pulang-Kuala Pembuang segera diselesaikan.

"Karena jalan itu merupakan ruas penghubung 4 wilayah di daerah tersebut, dan sangat dibutuhkan masyarakat dalam menunjang perekonomian," ujarnya, Sabtu, 10 April 2021.

Oleh sebab itu, dirinya mendorong Pemprov Kalteng melalui Dinas PUPR Kalteng agar mempercepat peningkatan jalan tersebut.

Apalagi, jalan dengan panjang sekitar 120 km itu merupakan ruas jalan provinsi yang harus ditangani menggunakan APBD Kalteng.


"Kita berharap aspirasi yang telah disampaikan itu dapat segera diperhatikan, mengingat akses jalan yang memadai, merupakan salah satu kunci dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat," pungkasnya. (DONNY D/B-7)

Berita Terbaru