Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Babinsa Koramil Lahei Sosialisasikan Disiplin Protokol Kesehatan

  • Oleh Ramadani
  • 15 April 2021 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Pandemi virus corona (Covid-19) belum juga berakhir. Untuk itu, disiplin protokol kesehatan (Prokes) harus lebih ditingkatkan di tengah-tengah masyarakat.

Terkait hal itu, Babinsa Koramil 1013-06/Lahei dan anggota Polsek Lahei rutin melaksanakan kegiatan sosialisasi untuk menegakkan disiplin protokol kesehatan sekaligus menyosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat di wilayah setempat, Kamis 15 April 2021.

Babinsa berharap, sosialisasi itu dapat menciptakan masyarakat yang patuh dalam menerapkan protokol kesehatan.

Danramil 1013-06/Lahei, Kapten Inf Joko Sutikno mengatakan, Babinsa yang bertugas melaksanakan disiplin protokol kesehatan sekaligus menyosialisasikan 5M (mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas). 

"Semoga kegiatan ini dapat menjadi upaya terbaik untuk mengajak masyarakat dalam menerapkan disiplin protokol kesehatan," ungkapnya. 

“Dengan bersama-sama menegakkan disiplin protokol kesehatan, kita berharap dapat menciptakan masyarakat yang sehat dan terhindar dari penularan virus Covid-19," tutur Danramil. (RAMADHANI/B-7)

Berita Terbaru