Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Yang Masuk Sukamara Harus Rapid Test

  • Oleh Norhasanah
  • 03 Mei 2021 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Wakil Bupati Sukamara, H Ahmadi mengatakan bahwa warga yang akan masuk wilayah Kabupaten Sukamara akan dilakukan rapid test. Hal tersebut untuk memastikan yang bersangkutan tidak terpapar covid-19.

"Kepada masyarakat diimbau untuk tidak melakukan mudik atau melakukan perjalanan keluar daerah apabila tidak ada keperluan yang mendesak, agar upaya antisipasi dan pencegahan penyebaran covid-19 ini bisa terkendali," pesan H Ahmadi usai mengikuti Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Telabang 2021 di Aula Polres Sukamara, Senin, 3 Mei 2021.

Ahmadi melanjutkan, bagi masyarakat yang akan masuk wilayah Bumi Gawi Barinjam akan  dilakukan rapid test terlebih dahulu, untuk memastikan bahwa dirinya dalam kondisi sehat dan tidak terpapar covid-19.

"Tujuannya adalah untuk menjaga keselamatan dan melindungi masyarakat kita semua," ucap Ahmadi.

Ahmadi menambahkan, melalui Rakor Ketupat Telabang 2021, maka semua lintas sektoral akan saling bahu membahu untuk mengendalikan secara ketat mobilitas masyarakat yang akan keluar dan masuk wilayah sesuai yang sudah diatur oleh pemerintah pusat.

"Melalui rakor ini, kita bisa saling bekerjasama dalam upaya memantau keluar dan masuknya kendaraan kewilayah kita," tukas H Ahmadi. (NORHASANAH/B-7)

Berita Terbaru