Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Fokus Wujudkan Smart City

  • Oleh Hendri
  • 15 Juni 2021 - 15:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya fokus menjadikan ibu kota Kalimantan Tengah ini menjadi smart city dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan cepat kepada masyarakat.

"Langkah-langkah yang telah dan tengah dilakukan Pemko di antaranya meningkatkan perangkat teknologi dan SDM yang andal serta mampu juga melahirkan regulasi untuk mendukung smart city,” kata Sekda Palangka Raya, Hera Nugrahayu, Selasa 15 Juni 2021.

Hera mengatakan, peningkatan kualitas SDM menjadi penting dan strategis khususnya dalam rangka mewujudkan produktivitas dalam menghadapi masyarakat ekonomi asean dan juga persaingan global.

Ia berharap para pemuda dapat menciptakan ide- ide kreatif serta mampu menciptakan inovasi dibidang bisnis digital guna mendorong ekonomi masyarakat mandiri.

"Saya berharap generasi muda kita memiliki kapasitas dan kemampuan yang diperlukan untuk berkembang maju dibidang TIK," ungkapnya.

Pemerintah juga telah memberikan kesempatan dan fasilitas yang sangat luas dalam rangka mendukung peningkattan kualitas SDM di bidang TIK.

"Terpenting adalah tekad, komitmen, serta kemauan generasi muda kita untuk terus belajar, mengikuti perkembangan bidang TIK yang bergerak sangat cepat," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru