Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

9 Parpol Terima Bantuan Keuangan dari Pemkab Gunung Mas

  • Oleh Magang 1
  • 25 Agustus 2021 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun – Pemerintah Kabupaten Gunung Mas menyalurkan bantuan keuangan untuk 9 partai politik (parpol) melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) kabupaten.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Gumas, HM Rusdi mengatakan, 9 parpol tersebut merupakan yang memiliki kursi di DPRD setempat.

“Parpol yang mendapat bantuan keuangan dari pemkab adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Golongan Karya (Golkar), dan Partai Demokrat,” kata Rusdi, Rabu 25 Agustus 2021.

Selanjutnya, Partai Amanat Nasional (PAN), Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Nasional Demokrat (NasDem), Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Berkarya.

 Dia menuturkan, bantuan tersebut telah disalurkan kepada 9 parpol dan diterima secara simbolis di kantor Badan Kesbangpol Kabupaten Gumas, Selasa, 24 Agustus 2021.

“Bantuan keuangan ini diharap dapat meningkatkan partisipasi politik dan inisiasi masyarakat dalam berbangsa dan bernegara, meningkatkan kemandirian dan kedewasaan dalam membangun karakter bangsa,” tukasnya. (MAGANG/B-7)

Berita Terbaru