Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Begini Kondisi Balita Kembar Siam Asal Kobar Pasca 10 Hari Jalani Operasi Pemisahan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 24 September 2021 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Kondisi balita kembar siam asal Kotawaringin Barat (Kobar), Muhammad Ibrahim dan Muhammad Abdullah saat ini menunjukkan tanda menggembirakan.

Pasalnya pasca jalani proses oprerasi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, 14 September 2021, saat ini kedua balita asal Desa Sidomulyo, Kecamatan Pangkalan Banteng tersebut mulai masuk ketahapan penyembuhan dan kondisinya terus menunjukkan perkembangan yang bagus.

Direktur RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun dr. Fachruddin, Jumat, 24 September 2021mengatakan bahkan saat ini balita tersebut sudah pindah ruangan perawatan.

"Alhamdulillah, bayi kembar siam Ibrahim dan Abdullah sudah pindah ke ruangan perawatan bedah biasa di RSCM. Kedua balita itu dirawat dalam ruangan terpisah dibawah pemantauan tim dokter ahli," jelas Fachruddin.

Menurut Fachruddin, informasi terbaru mengenai perkembangan pasca operasi kedua balita tersebut, selalu diberikan oleh pihak RSCM dan yayasan yang membantu dalam hal pendanaan.

"Tentunya kami terus menjalin komunikasi untuk mengetahui perkembangan kesehatannya," jelas Fachruddin.

Walau demikian, lanjut Fachruddin, rekening donasi untuk mensupport operasional para pendamping balita tersebut masih tetap dibuka.

"Bagi pihak yang bermaksud berdonasi untuk membantu operasional pendamping balita kembar siam tersebut hingga selesainya berbagai tahapan operasi, bisa disalurkan melalui Bank BRI dengan nomor rekening 1491-01-003311-50-3 atas nama Panitia Operasi Bayi Kembar Siam atau rekening Bank BRI atas nama Peduli Masyarakat Kobar di nomor rekening 0282-01-017288-53-8," jelas Fachruddin. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru