Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Baru 8.815 Orang Lansia di Kotim Divaksin Covid-19

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 12 Januari 2022 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Hingga saat ini capaian vaksinasi masyarakat lanjut usia (lansia) di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) masih rendah. Bahkan belum 50% dari target sasaran. 

Hal itupun menjadi perhatian pemerintah daerah, dan meminta agar pihak Dinas Kesehatan Kotim terus berupaya untuk mencapai target yang telah ditentukan. 

Target sasaran vaksinasi terhadap lansia sendiri yakni 20.000 orang. Sedangkan yang baru di vaksin dosis I yaitu 8.815 orang atau 42,41%. Sedangkan yang melaksanakan dosis kedua II baru 4.960 orang atau 23,86%. 

"Saat ini kami terus berupaya untuk mencapai target vaksinasi Covid-19 terhadap lansia, dengan sejumlah trobosan," ujar Plt Kepala Dinas Kesehatan Kotim Umar Kaderi, Rabu, 12 Januari 2022. 

Sulitnya untuk mencapai target vaksinasi terhadap lansia tersebut dikarenakan usia mereka di atas 60 tahun. Sehingga, tidak sedikit yang mengalami sakit. Sehingga tidak bisa divaksin. 

"Selain itu juga karena mereka banyak yang tinggal di rumah. Sehingga untuk datang ke lokasi vaksinasi sulit," kata Umar. 

Pihaknya pun akan melakukan trobosan untuk mencapai target tersebut. Salah satunya dengan vaksinasi mobile. Sehingga, nantinya mereka yang akan datang ke rumah-rumah. Agar dapat melakukan vaksinasi terhadap para lansia tersebut. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru