Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim KRYD Polres Kapuas Patroli Disiplinkan Penerapan Prokes

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 07 Februari 2022 - 19:15 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Tim Kegiatan Kepolisian Rutin yang Ditingkatkan atau KRYD regu lima Polres Kapuas melakukan patroli di seputaran Kota Kuala Kapuas pada Senin, 7 Februari 2022.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk pendisiplinan penerapan Protokol kesehatan atau Prokes demi pencegahan penyebaran Covid-19.

Patroli dipimpin oleh Kasubbagdalprograr AKP I Wayan Terang, Kasubbagdalpers AKP Mochamad Rizal Fauzi, Kasipropam Iptu Dwi Heru Mulyanto dan personel Polres Kapuas yang tergabung dalam Regu 5 KRYD.

"Kami patroli dengan sasaran Pasar Danau Mare Jalan Jend Sudirman terutamanya terkait penggunaan masker," kata AKP Wayan seusai kegiatan.

Selain itu, AKP Wayan menuturkan dalam kegiatan tersebut tim memberikan imbauan prokes pencegahan penyebaran Covid-19 dan memberikan beberapa masker terhadap masyarakat Kuala Kapuas yang tidak menggunakan masker di Pasar Danau Mare.

"Setelah Tim regu lima memberikan imbauan, kegiatan dilanjutkan dengan patroli di seputaran Kota Kuala Kapuas," ucapnya.

Adapun patroli dilaksanakan juga di Jalan Pemuda, Tambun Bungai, A Yani, Jalan Seth Adji, Jalan Melati, Jalan Seroja, Jalan Barito, Jalan Tjilik Riwut - dan kembali ke Mapolres Kapuas.

"Kami terus imbau masyarakat agar menerapkan prokes yang ketat saat beraktivitas di luar rumah," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru