Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Gelar Silaturahmi dengan DPR RI dan DPRD Kalteng

  • Oleh Usay Nor Rahmad
  • 01 Maret 2022 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, menggelar silaturahmi dengan sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah. Silaturahmi ini membahas upaya percepatan pembangunan Kotim dari berbagai bidang. 

"Kami menginformasikan kondisi daerah kita dan berharap ada sinergitas eksekutif dengan legislatif memperjuangan kebutuhan kita di Kotim," ungkap Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor, Selasa, 1 Maret 2022. 

Dari pertemuan yang berlangsung secara hybrid itu Halikinnor menyampaikan sejumlah fakta kondisi di Kotim. Sejumlah hal penting seperti ketersediaan listrik, keterjangkauan telekomunikasi, kendala pembangunan infrastruktur, hingga ketersaluran bahan bakar menjadi topik yang dibahas. 

"Semua hal yang bersifat urgen kami sampaikan. Ini sebagai upaya bagaimana mensejahterakan masyarakat ini bisa cepat dicapai," ujarnya. 

Adapun isu pokok yang disampai Halikinnor yakni masalah masih banyaknya desa di kabupaten itu yang belum dialiri listrik, masih banyaknya desa yang belum dijangkau jaringan telekomunikasi, masih adanya kecamatan yang belum beralih dari minyak tanah ke gas, dan soal perbaikan jalan lingkar kota yang masih menjadi momok kerusakan jalan di daerah itu. Terutama di dalam kota.

Dalam pertemuan itu hadir Anggota DPR RI daerah pemilihan Kalteng Iwan Kurniawan, Ketua DPRD Kalteng Wiyatno, dan sejumlah anggota DPRD Kalteng dapil Seruyan-Kotim seperti Sudarsono, Jainuddin Karim, Sinar Kemala, dan lain-lainnya. Para kepala perangkat daerah di lingkungan Pemkab Kotim juga hadir dan menyampaikan keluhannya agar bisa disampaikan ke pemerintah pusat. (USAY NOR RAHMAD/B-7) 

Berita Terbaru