Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinkes Barito Utara Gelar Rakernis Kesehatan

  • Oleh Ramadani
  • 12 Maret 2022 - 19:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara (Dinkes Barut) H Siswandoyo membuka kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) kesehatan di aula Dinas Kesehatan setempat, Sabtu, 12 Maret 2022. 

“Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi program kegiatan yang telah dilakukan pada tahun anggaran 2021 dengan cara melakukan identifikasi atau menganalisa permasalahan, serta mampu memberikan solusi yang valid dan akurat dan mampu menjalankan apa yang dihasilkan dari identifikasi permasalahan tersebut,” kata  H Siswandoyo.

Selain itu, kata Siswandoyo, mengevaluasi hasil capaian atau realisasi anggaran pada tahun 2021 serta dapat menemukan permasalahan atau kendala yang dihadapi selama tahun berjalan sampai akhir tahun anggaran.

“Dan melakukan penyusunan rencana aksi terhadap program dan kegiatan yang dijalankan pada tahun 2022, sehingga setiap permasalahan yang muncul mampu diminamilisir dan tidak menyebabkan stagnan terhadap proses pembangunan di bidang kesehatan,” ucap Siswandoyo.

Sementara itu, Ketua Panitia pelaksana, Ruyanto mengatakan, Rakernis Kesehatan ini dihadiri 61 orang dari 17 puskesmas se Barito Utara.

"61 orang tersebut yakni pengelola program imunisasi Puskesmas, Direktur RSUD Muara Teweh, Kepala UPT Labkesda, Kepala UPT Gudang Farmasi, Kabid pada Dinas Kesehatan Kasubag, Sub Koordinator pada Dinas Kesehatan dan undangan lainnya," pungkasnya. (RAMADHANI/B-7)

Berita Terbaru