Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pesan Ketua DPRD Gumas untuk 14 Kades yang Baru Dilantik

  • Oleh Riska Yulyana
  • 26 Maret 2022 - 22:21 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas Akerman Sahidar memberikan pesan untuk 14 Kades yang telah dilantik oleh Bupati Gunung Mas Jaya S Monong pada 10 Maret 2022.

"Kades terpilih harus bisa membawa perubahan di desa dengan menggali potensi desa yang bisa menjadikan desa mandiri, maju dan meningkatkan kesejahteraan warganya," ujarnya Sabtu 26 Maret 2022.

Jika pembangunan di desa dilaksanakan dengan baik dan benar maka akan meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan warganya. Aker melanjutkan, untuk mewujudkan Kabupaten Gunung Mas yang bermartabat, maju, berdaya saing, sejahtera dan mandiri salah satunya dimulai dari desa.

"14 kades terpilih harus bisa memberikan kemanfaatan yang besar bagi kemajuan desa dan kesejahteraan warga desa," tukasnya.

Sebelumnya, Bupati Gunung Mas, Jaya Samaya Monong telah melantikan 14 Kepala Desa se-Kabupaten Gunung Mas tahun bakti 2022-2027 di GPU Damang Batu, Kamis 10 Maret 2022. Kades terpilih tersebut merupakan hasil dari pilkades serentak gelombang III tahun 2021 lalu.

Jaya berpesan pada kades yang baru dilantik tersebut untuk tidak hanyut pada uforia kemenangan. Namun sebaiknya segera melaksanakan tugas yang disesuaikan dengan Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes). (RISKA YULYANA/B-6)

Berita Terbaru