Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kasus Covid-19 Pascalebaran di Katingan Melandai

  • Oleh Abdul Gofur
  • 11 Mei 2022 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Katingan pascalebaran Idulfitri 1443 Hijriah dilaporkan melandai.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD Katingan, Robby, Rabu, 11 Mei 2022 membenarkan jika kasus Covid-19 melandai pascalebaran dan libur panjang itu.

"Untuk Katingan pascalebaran hingga hari ini tercatat satu orang yang dirawat, yaitu di Kecamatan Katingan Tengah alamat terakhirnya terdaftar, bisa saja yang brrsangkutan dirawat di luar Kabupaten Katingan," sebut Robby.

Menurutnya, penurunan kasus positif Covid-19 sejauh ini sudah nampak. "Jadi untuk kasus positif Covid-19 ini di Katingan sudah sangat melandai sekali, dan sesuai dengan intruksi Mendagri Nomor 25 Tahun 2022 tanggal 9 Mei kemarin yang ditandatangani oleh Menteri Dalam Negeri, bahwa Katingan ini masih masuk level tiga, tapi pelonggaran cukup banyak," ujarnya.

Dia melanjutkan, sejauh ini, sudah tiga kali intruksi Mendagri Katingan masuk level tiga. "Artinya tidak ada penambahan kasus positif Covid-19 yang signifikan, sehingga kegiatan masyarakat sudah banyak dilonggarkan," ujarnya.

Hal ini tentunya sangat baik untuk memulai lagi kegiatan ekonomi masyarakat, kegiatan sosial budaya juga bisa mulai dibangun dan dibangkitkan kembali untuk menuju kepada kehidupan yang normal. Meski demikian, harus tetap menerapkan protokol kesehatan.

Robby juga mengatakan, pemerintah daerah masih terus melaksanakan program vaksinasi Covid-19. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru