Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kalteng Dorong Upaya Penanganan Kasus HIV AIDS

  • Oleh Donny Damara
  • 20 Mei 2022 - 16:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Penyakit human immunodeficiency virus (HIV) dan Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) merupakan salah satu yang menjadi momok menakutkan bagi penderitanya serta bisa menyebabkan kematian.

Di Kalteng berdasarkan data dalam 5 tahun terakhir ada begitu banyak yang terjangkit HIV AIDS ini. Oleh karena itu Anggota DPRD Kalteng, Evi Kahayanti mendorong adanya upaya penanganan kasus HIV AIDS tersebut di Kalteng.

"Kasus ini harus dapat diatasi dengan baik, jangan sampai ada begitu banyak masyarakat yang terjangkit. Sebab, itu bisa mengakibatkan kematian, penanganannya harus lebih digencarkan lagi," ucapnya, Jumat, 20 Mei 2022.

Pihaknya mendukung upaya penanganan kasus HIV AIDS yang dilakukan oleh pemerintah selama ini. Menurutnya hal demikian perlu dilakukan secara terus-menerus guna menekan angka penularannya.

Ia mengimbau masyarakat supaya dapat menjalankan pola hidup bersih dan sehat, juga mencintai keluarga, menguatkan keimanan serta turut mengedukasi tentang bahaya HIV AIDS.

Selain peran dari pemerintah dalam menangani HIV AIDS, peran keluarga juga sangat penting khususnya para orang tua memberikan edukasi kepada anak-anaknya supaya mengetahui bahaya HIV AIDS bagi kesehatan.

"Harapan kita masyarakat juga jangan sampai mengucilkan atau mendiskreditkan individu yang terpapar HIV AIDS, namun dirangkul dan jadikan pengalaman, orang tersebut menjadi edukasi bagi sesama tentang dampak dan kejamnya HIV AIDS," pungkasnya. (DONNY D/B-6)

Berita Terbaru