Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpol PP Kotim Bongkar Lapak Pedagang Pasar Keramat karena Tutup Jalan Masuk Permukiman

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 24 Agustus 2022 - 22:11 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Aggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kotawaringin Timur (Kotim) terpaksa membongkar sebuah lapak di areal Pasar Keramat, Kecamatan Baamang, Sampit, Rabu 24 Agustus 2022. 

Hal itu dilakukan oleh mereka, karena lapak jualan tersebut dibangun oleh seorang warga persis di jalan masuk permukiman, sehingga membuat mobil tidak bisa masuk dan jalan sempit. 

"Kami menerima laporan dari warga, dan langsung kami tindaklanjuti dengan pembongkaran di lokasi," ujar Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kotim Marjuki, melalui Kepala Bidang Penegakan Perundang-Undangan Daerah Sugeng Rianto. 

Bangunan lapak yang terbuat dari kayu tersebut persis berada di sepadan gang tersebut. Bahkan pemilik hanya memberi jalan untuk kendaraan bermotor saja. 

Hal itu tentunya sudah menyalahi aturan sehingga Satpol PP langsung melakukan pembongkaran. Bahkan pemiliknya juga di berikan teguran agar tidak mengulanginya kembali. 

"Lapak tersebut juga disewakan kepada pedagang, dengan harga Rp 500 ribu per bulan. Padahal lapak tersebut berdiri di atas jalan masuk permukiman warga," katanya. 

Dia berharap agar tindakan yang dilakukan oleh mereka bisa menjadi contoh bagi masyarakat lainnya, sehingga tidak membangun apapun di atas trotoar, drainase, bahkan jalan umum, karena akan kami tindak nantinya sesuai peraturan daerah yang telah ditetapkan. (MUHAMMAD HAMIM/B-6)

Berita Terbaru