Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Lamandau Akan Miliki Satpolair

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 24 Oktober 2022 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Memiliki wilayah daratan dan sungai yang menuju ke laut serta adanya aktifitas masyarakat di daerah peraian, tentunya Polres Lamandau memerlukan polisi perairan untuk membantu dalam pelaksanaan tugas.

Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono menjelaskan, sebagian wilayah hukum (Wilkum) Polres Lamandau merupakan perairan. Dengan kondisi tersebut, diperlukan fungsi satuan yang membidangi di peraian dalam melaksanakan tugas kepolisian.

“Kami telah melakukan cek lapangan bersama Polda Kalteng. Jika nantinya Satpolair Polres Lamandau layak difungsikan, sementara waktu mereka akan berkantor di Polsek Bulik yang berdekatan dengan Sungai Lamandau,” kata Kapolres di Nanga Bulik, Senin, 24 Oktober 2022.

Dengan adanya Satpolair Polres Lamandau, sebut Bronto, diharapkan dapat menjaga stabilitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di perairan dan dapat mendukung pelaksaaan tugas masing-masing instansi.

Sementara itu, Kabagstrajemen Rorena Polda Kalteng AKBP Tjujuk Eko Arianto menyampaikan, wilayah hukum jajaran Polda Kalteng saat ini baru memiliki 7 kantor Satpolair. Sedangkan 7 lainnya belum ada, sehingga dalam pelaksaan tugas pelayanan kepada masyarakat perlu dilakukan pengembangan.

“Tujuh dari wilayah hukum tersebut salah satunya adalah Polres Lamandau, ke depan akan diusulkan kantor Satpolair dengan sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi,” tandasnya. (HENDI NURFALAH/B-7)

Berita Terbaru