Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelatihan Membatik di Sukamara Diharapkan Lahirkan Pembatik Handal

  • Oleh Norhasanah
  • 14 November 2022 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pelatihan membatik yang digelar Dewan Kerajian Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Sukamara diharapkan dapat melahirkan pembatik handal.

"Belajar membatik ini baru pertama kali dilakukan, pembelajaran membatik ini juga merupakan pembelajaran seni yang bisa dikatakan masyarakat Sukamara masih awam," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Senin, 14 November 2022.

"Mudah-mudahan dengan dimulainya ini, nanti ada potensi pembatik-pembatik yang handal di Kabupaten Sukamara, yang tentunya ini bisa menjadi suatu usaha rumah tangga dan menghasilkan," tambahnya.

Windu berharap, dengan pelatihan tersebut kedepannya bisa mengembangkan batik-batik Sukamara, seperti motif batu kecubung, daun jelai dan hal-hal yang menjadi khas di Kabupaten Sukamara.

"Jadi harapan saya dengan adanya pelatihan ini dapat mengembangkan semangat para pelaku-pelaku usaha kecil untuk bisa berkarya batik dan memproduksi batik, sehingga menjual batik pada akhirnya," ucapnya.

Windu menyakini dengan diadakannya pelatihan membatik oleh Dekranasda Sukamara, dapat memberikan dampak positif dalam kemajuan serta peningkatan ragam produk kerajinan di Kabupaten Sukamara.

"Untuk itu saya sangat berharap kepada seluruh peserta pelatihan membatik agar dapat berusaha menciptakan bentuk wirausaha baru yang nantinya menjadi para pelaku usaha kerajinan yang memiliki pengetahuan dalam kerajinan membatik," tukas Windu Subagio. (NORHASANAH/B-7)

Berita Terbaru