Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Korban Kekerasan Terhadap Perempuan Perlu Didampingi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 29 November 2022 - 23:59 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Staf Ahli (Sahli) Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (KSDM) Suhaemi mengingatkan perlunya pendampingan korban kekerasan terhadap perempuan.

Suhaemi mengatakan korban kekerasan terhadap perempuan di berbagai wilayah di Indonesia khususnya di Kalteng jumlahnya terus meningkat dan membutuhkan pelayanan. 

“Untuk memenuhi kebutuhan sesuai hak-hak yang telah diamanatkan dalam peraturan perundangan-undangan, perlu adanya pengembangan dari bentuk layanan yang optimal,” tuturnya saat membuka pelatihan tenaga pendamping korban kekerasan terhadap perempuan dan anak se-Kalteng di Palangka Raya.

Ia menyampaikan, hak tersebut seperti hak untuk mendapatkan informasi, layanan pengaduan, pendampingan di semua tahap proses hukum dan pelayanan kesehatan.

Kemudian hak konseling, perlindungan dalam rumah aman dan pemberdayaan untuk pemulihan kembali pada keadaan semula.

Suhaemi menambahkan, penanggulangan masalah kekerasan terhadap perempuan dan anak sebaiknya juga diikuti oleh pola kerja kemitraan.

Ditambah lagi dengan keterpaduan tindak yang kreatif, cerdas dan jitu untuk meningkatkan produktivitas kerja petugas penyedia layanan atau tenaga pendamping.

Adapun pelatihan tenaga pendamping korban kekerasan terhadap perempuan dan anak se-Kalteng oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kalteng ini digelar dua hari mulai 28 sampai 29 November 2022. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru