Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ide Jalan-Jalan di 5 Kota Indonesia untuk Isi "Bucket List" 2023

  • Oleh ANTARA
  • 14 Januari 2023 - 21:45 WIB

BORNEONEWS, Jakarta - Bagi sebagian orang, tahun ini mungkin tepat untuk mengeksplorasi destinasi yang belum pernah dikunjungi sebelumnya usai relatif lama membatasi bepergian lantaran pandemi COVID-19.

Ada banyak tempat-tempat menarik di Indonesia yang bisa menjadi pilihan traveling di tahun ini, mulai dari destinasi alam hingga sejarah dan budaya. Berikut ini deretan ide liburan ala Pegipegi di lima kota favorit yang bisa dimasukkan ke dalam travel bucket list tahun 2023:

Lombok

Saat ke Lombok, Pantai Kuta Lombok yang kerap dijuluki “Pantai Merica” lantaran tekstur pasirnya mirip dengan merica, bisa menjadi salah satu pilihan. Pantai dengan hamparan pasir putih yang masih alami ini juga dikelilingi perbukitan indah.

Selanjutnya, kunjungilah Desa Sukarara untuk melihat kehidupan warga desa yang begitu cakap dalam menghasilkan kerajinan tenun yang unik. Jangan lewatkan berkunjung ke Bukit Merese untuk melihat momen matahari terbit atau terbenam sambil menikmati panorama Pantai Tanjung Aan dan Batu Payung yang airnya begitu jernih dan dihiasi ragam terumbu karang.

Berkunjung ke Pura Batu Bolong di kawasan Pantai Senggigi juga bisa jadi pilihan berikutnya. Sebab, kawasan ini menyajikan suasana khas seperti Tanah Lot Bali. Pura ini sudah berumur ratusan tahun, tapi tetap kokoh berdiri di tepian laut yang menghadirkan panorama indah.

Perjalanan berikutnya yakni menjelajahi Puncak Pergasingan di Desa Sembalun untuk melihat pemandangan menakjubkan petak-petak sawah berwarna-warni milik masyarakat setempat.

Banyuwangi

Pengunjung dapat menyaksikan keindahan matahari terbit di Pantai Watu Karung sembari melihat keunikan batu-batu besar yang terletak di tepi pantainya.

Selanjutnya, kunjungi Taman Nasional Alas Purwo untuk menikmati paket wisata lengkap berupa kawasan savana, wisata budaya, hutan mangrove, gua kuno hingga deretan pantai. Di sini juga terdapat sekitar 700 jenis flora, 50 jenis mamalia, 320 jenis burung, 15 jenis amfibi, dan 48 jenis reptil.

Setelah itu, rasakan nuansa ala negeri dongeng dengan berkunjung ke Jawatan Benculuk yang menyajikan panorama seperti Hutan Fangorn dalam film Lord of The Rings.

Lalu, nikmatilah sajian kuliner di berbagai tempat menarik, seperti Sego Tempong Mbok Nah, Ayam Pedas Rantinem, Sego Cawuk Bu Mantih, Warung Mbak Sumi hingga Pecinan Street Food di kawasan Klenteng Hoo Tong Bio. Selain itu, Anda bisa berkunjung ke Kawah Ijen untuk melihat panorama kawah hijaunya yang indah, kehidupan petambang belerang yang ikonik, dan fenomena unik Blue Fire.


TAGS:

Berita Terbaru