Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemilih Milenial di Kabupaten Gunung Mas Hampir 65 Persen

  • Oleh Riska Yulyana
  • 13 Maret 2023 - 22:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunung Mas Stepenson mengatakan bahwa jumlah pemilih milenial di wilayah setempat hampir 65 persen.

"Dari jumlah pemilih di Kabupaten Gumas, hampir 65 persen merupakan pemilih milenial dengan rentan usia antara 17-37 tahun," ujar Stepenson, Senin, 13 Maret 2023.

Dia melanjutkan, jika mereka bisa digerakkan, diorganisir, dan diberikan pemahaman, maka mereka akan bisa menjadi penentu dalam pemilu dan pilkada.

"Artinya pemilih milenial ini memiliki kekuatan yang cukup besar serta potensial untuk menentukan figur pemimpin daerah," ujarnya.

Dia mengatakan, yang dapat menggerakkan pemilih milenial ini yakni pemerintah dan partai politik (parpol) yang memiliki konstituen. Kalau dari pemerintah, kata Stepenson, dapat membuat program yang menyentuh dan melibatkan pemilih milenial.

"Sedangkan dari sisi parpol, mereka dapat menggerakkan pemilih milenial dengan mengajak untuk mengikuti kegiatan partai. Termasuk juga pemilih pemula," tukas Stepenson.

Dia juga berharap pada pemilu dan pilkada tahun 2024 mendatang, akan banyak figur dari generasi muda yang menginspirasi, dan siap berjuang membangun Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini. (RISKA YULYANA/Y)

Berita Terbaru