Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Raperda Revisi RTRWP Diharap Mampu Mengakomodir Kepentingan Kalteng

  • Oleh Donny Damara
  • 29 Maret 2023 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pembahasan Raperda Revisi Rancangan Tata Ruang Wilayah Provinsi (RTRWP) Kalteng tahun 2023-2043 hingga kini terus berjalan dan telah memasuki pembahasan ketiga.

Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Yohannes Freddy Ering berharap Raperda Revisi RTRWP tahun 2023-2043 itu nantinya mampu mengakomodir semua kepentingan Kalteng baik untuk masyarakat, pembangunan daerah, hingga menunjang kelancaran investasi di provinsi ini.

"Kemarin kita telah membahas kembali Raperda Revisi RTRWP Kalteng tahun 2023-2043 dalam rapat pansus dan itu sudah masuk pembahasan ketiga, harapan kita tentu ini nanti bisa memberikan manfaat positif bagi Kalteng," ujarnya, Rabu, 29 Maret 2023.

Ketua Pansus Raperda Revisi RTRWP Kalteng tahun 2023-2043 ini juga mengatakan dalam pembahasan atau rapat yang pihaknya gelar itu bersama-sama telah melihat matrik atau tabel sandingan antara perda nomor 5 tahun 2015 dengan Raperda Revisi RTRWP Kalteng tahun 2023-2043.

Di mana hal itu dilakukan untuk bisa mengetahui berbagai hal mulai dari pola ruang serta penjabaran matrik sandingan untuk masing-masing kabupaten dan kota se-Kalteng dan diharapkan hal itu dapat semakin memudahkan pemahaman atau pembahasan Raperda Revisi RTRWP Kalteng tahun 2023-2043.

Di sisi lain, disebutkannya bahwa pihaknya juga masih membuka kesempatan untuk seluruh anggota pansus menyampaikan sejumlah masukan terkait daftar isian (DIM) berkenaan dengan penyempurnaan naskah Raperda Revisi RTRWP Kalteng tahun 2023-2043 tersebut.

"Pastinya kita akan mendukung apa saja yang menjadi masukan dalam Raperda Revisi RTRWP ini selama pembahasan yang kita lakukan. Memang banyak harapan dari Raperda ini nantinya, semoga saja prosesnya bisa berjalan lancar dan secepatnya selesai hinggah bisa disahkan menjadi perda," tukasnya. (DONNY D/J)


TAGS:

Berita Terbaru