Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dandim 1014 Pangkalan Bun Ramah Tamah dengan Awak Media

  • 12 April 2016 - 12:48 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Dandim 1014 Pangkalan Bun Letkol Inf Wisnu Kurniawan mengadakan ramah tamah dengan para awak media cetak dan elektronik lokal di Makodim 1014 Pangkalan Bun, Selasa (12/4/2016) pagi.

Letkol Inf Wisnu yang didampingi Pasi Intel Kapten Inf Dahar Humanahu menyampaikan seluruh program TNI AD yang tengah berlangsung di wilayah Kodim 1014 Pangkalan Bun. Ada tiga program yang terus dijalankan, yakni program prioritas pemberantasan narkoba, program penanggulangan karhutla, dan program ketahanan pangan. 

"Kami akan terus konsisten dan melakukan berbagai evaluasi untuk menjalankan tiga program ini," ungkap dia.

Selain penyampaian program yang kini menjadi tugas TNI AD, Wisnu juga sempat membeberkan riwayat hidupnya menjadi seorang TNI hingga ia kini menjabat sebagai Dandim 1014 Pangkalan Bun.

Wisnu yang sebelumnya bertugas di Kodam XII Tanjung Pura kemudian dipindahtugaskan di Makodim 1014 Pangkalan Bun menggantikan Dandim sebelumnya yakni Letkol Inf Suparman. Wisnu meminta kerjasama dan peran serta media untuk membantu kelancaran program yang tengah dijalankannya. Ia menilai, media merupakan wadah penyampai informasi kepada khalayak luas. 

"Artis itu selebriti, kalau tidak didukung media tidak akan terkenal, sama juga dengan kami TNI ini," terang Wisnu.

Untuk menunjang kelancaran informasi, Wisnu membuka media center di Makodim 1014 Pangkalan Bun. Media center yang ia namakan Penerangan Kodim (Pendim) fungsinya untuk mewadahi dan menyampaikan berbagai kegiatan Kodim 1014 Pangkala  Bun ke media maupun masyarakat. 

"Media center ini penting untuk mendukung kelancaran informasi dari segala kagiatan yang kami kerjakan," ungkap pria lulusan AKABRI tahun 1998 tersebut. (CECEP HERDI/m)

Berita Terbaru