Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Baru 85 Orang Calon Haji Barito Timur yang Kumpulkan Paspor ke Kantor Kemenag

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 09 Desember 2023 - 03:00 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Timur H Ahmadi melalui Penyelenggara Haji dan Umrah H Ahmad Janawi mengungkapkan, dari estimasi 112 jemaah calon haji yang akan berangkat tahun 2024 hingga kini baru 85 orang yang telah mengumpulkan paspor ke Kantor Kemenag setempat.

"Dari update data terakhir, tercatat sudah 85 jemaah calon haji yang menyerahkan paspor ke kami," kata Janawi di Tamiang Layang, Jumat, 8 Desember 2023.

Sedangkan paspor calon haji lainnya, lanjut dia, di antaranya 19 orang masih diproses di kantor imigrasi dan 2 orang telah meninggal dunia.

"Selain itu, 6 orang menunda keberangkatan ke tahun 2025. Dengan rincian 3 orang sudah menyerahkan pernyataan. Sedangkan 3 orang lainnya masih belum," sambungnya.

Janawi menjelaskan, pihaknya memberikan batas waktu hingga tanggal 15 Desember 2023 kepada calon haji untuk menyerahkan paspor.

"Batas itu kita berikan karena pada tanggal 19 Desember mendatang paspor tersebut akan di kirimkan ke Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Wilayah Kemenag Kalteng," terangnya terkait alasan penetapan batas waktu itu. (BOLE MALO/H) 

Berita Terbaru