Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara, Pj Bupati Kobar Bacakan Amanat Presiden

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 19 Desember 2023 - 12:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Dalam peringatan Hari Bela Negara ke-75 tahun 2023, Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Budi Santosa, memimpin upacara di halaman kantor bupati pada, Selasa, 19 Desember 2023.

Upacara ini dihadiri oleh Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri, dan berbagai organisasi masyarakat, mengusung tema "Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju."

Dalam amanat presiden RI yang dibacakannya, Pj. Bupati Budi Santosa menegaskan bahwa semangat Bela Negara tak hanya berkutat pada aspek militer, melainkan juga mencakup setiap aspek kehidupan masyarakat sehari-hari.

"Tindakan sekecil apapun yang didasari cinta kepada bangsa, Pancasila, dan NKRI, adalah manifestasi nyata dari semangat Bela Negara," kata Budi Santosa.

Pj. Bupati Budi Santosa turut mengingatkan semua peserta upacara, untuk terus memupuk semangat bela negara dan menekankan bahwa hal tersebut bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat pertahanan, tetapi juga memerlukan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat.

"Semangat bela negara adalah pilar utama dalam menghadapi berbagai situasi yang tidak menentu," ungkapnya.

Peringatan kali ini menjadi momentum untuk mengajak semua peserta melihat bela negara, sebagai panggilan jiwa yang melintasi batas profesi atau kehidupan sehari-hari.

"Semangat untuk berbakti kepada bangsa dan negara diakui sebagai landasan utama dalam mengukir prestasi Indonesia menuju masa depan yang lebih gemilang," pungkasnya. (DANANG/j)

Berita Terbaru