Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpol PP dan Damkar Kapuas Turut Lakukan Pengamanan Tahapan Pemilu

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 08 Januari 2024 - 11:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota Satpol PP dan Damkar Kabupaten Kapuas bersinergi dan turut andil peran dalam pengamanan pelaksanaan tahapan Pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024.

Mereka tergabung dalam tiga pilar bersama TNI - Polri secara rutin melakukan patroli gabungan di wilayah hukum Kabupaten Kapuas dalam tahapan Pemilu serentak ini.

Kepala SatPol PP dan Damkar Kapuas, Syahripin mengatakan berdasarkan surat Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah Kalimantan Tengahn Resort Kapuas Nomor R/RenopolRenops/9/X/OPS 1.1.1/2022 tentang pengamanan tahapan pemilihan umum Tahun 2024.

"Untuk itulah kita menginstruksikan kepada anggota Satpol PP dan Damkar Kapuas untuk bersinergi dan turut andil peran dalam pelaksanaan pengamanan tahapan Pemilu," katanya, Senin, 8 Januari 2024.

Sehingga, dapag bersama-sama untuk menjaga suasana di wilayah hukum Kabupaten Kapuas agar tetap senantiasa kondusif dan aman sampai pelaksanaan tahapan Pemilu selesai.

"Kami juga berharap seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas serta keamanan lingkungannya masing-masing," harapnya.

Ditambahkannya untuk sasaran patroli gabungan tiga pilar adalah KPUD Kapuas, Bawaslu Kapuas dan gudang logistik Pemilu di GOR Panunjung Tarung. (DODI/H)

Berita Terbaru