Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Batik Air Layanai Penerbangan di Bandara Iskandar Pangkalan Bun, Diharapkan Tingkatkan Ekonomi Daerah

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 25 Januari 2024 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bertambahnya maskapai Batik Air yang melayani penerbanbangan di Bandara Iskandar Pangkalan Bun, diharapkan dapat memberikan dampak positif pada perekonomian daerah Kotawaringin Barat.

Plh Sekda Kobar Juni Gultom mengatakan, masuknya maskapai Batik Air ke Kobar diharapkan membawa dampak positif terhadap perekonomian daerah, serta memudahkan akses masyarakat menggunakan moda transportasi udara.

"Mudah-mudahan dengan masuknya pesawat Batik Air ruet Surabaya - Pangkalan Bun dan sebaliknya ini, bisa membawa dampak perekonomian yang membaik di kabupaten Kotawaringin Barat, khususnya untuk layanan-layanan transportasi udara," ujarnya, Kamis, 25 Januari 2024.

Dijadwalkan, penerbangan perdana Batik Air menggunakan pesawat Airbus A320 di Bandara Iskandar Pangkalan Bun, pada 16 Februari 2024.

Untuk waktunya yaitu dari Surabaya-Pangkalan Bun pukul 09.30 WIB, sementara penerbangan Pangkalan Bun-Surabaya pada pukul 11.20 WIB.

"Kota Surabaya adalah kota industri, diharapkan Kobar menjadi sister city Surabaya sehingga perputaran ekonomi, perputaran uang dan sarana transportasi bisa meningkatkan investasi di seluruh sektor," tuturnya.

Juni menambahkan kemudahan transportasi udara diharapkan pula memberikan multiplayer effect terhadap peningkatan pariwisata, industri, pertanian, perkebunan termasuk masyarakat yang berkecimpung di bidang jasa.

"Semoga dengan layanan baru dari Maskapai Batik Air memberikan yang terbaik bagi seluruh masyarakat Kobar, dan terima kasih atas dukungan Forkopimda, terutama kepada bapak Pj Bupati yang tak henti-hentinya memberikan motivasi untuk memberikan pelayanan terbaik," ungkapnya.

Juni juga mengucapkan terima kasih kepada tokoh masyarakat dan insan pers  yang selama ini  mendukung dan memberikan motivasi kepada Pemda untuk berbuat yang terbaik. (DANANG/j)

Berita Terbaru