Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Herson B Aden Ingatkan Pentingnya Air Bersih

  • Oleh Marini
  • 26 Januari 2024 - 23:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Plh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Setda Provinsi Kalteng), Herson B Aden mengingatkan pentingnya air bersih karena menjadi kebutuhan dasar bagi masyarakat.

Menurutnya, air mempunyai peranan yang penting dalam perekonomian. Penyediaan pangan dari yang paling sederhana berupa ladang dan tegalan hingga pertanian modern berupa sawah, maupun penanaman hidroponik pasti membutuhkan air.

"Sektor industri juga tak dapat lepas dari ketergantungan terhadap air, bahkan perkembangan suatu wilayah juga ditentukan oleh ketersediaan air bersih yang memadai," katanya, Jumat, 26 Januari 2024.

Menurutnya, urusan air minum termasuk dalam urusan pemerintahan yang berkaitan dengan pelayanan dasar. Oleh karena itu, pemenuhan air minum dalam kuantitas yang cukup dan kualitas yang memenuhi syarat sangatlah penting.

Hal ini juga katanya, mengingat pentingnya ketersediaan air minum dan sanitasi bagi masyarakat, penyediaan akses air minum dan sanitasi menjadi salah satu prioritas nasional yang menjadi target Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah. 

"Pengelolaan air secara berkelanjutan mesti kita wujudkan untuk melindungi kemanusiaan dan melanjutkan pembangunan," tandasnya. (MARINI/Y)

Berita Terbaru