Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DAD Kalteng Kirimkan Bantuan Beras Korban Banjir

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 30 Januari 2024 - 20:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng berusaha membantu masyarakat yang terdampak banjir di Kalteng dengan menyalurkan bantuan beras.

Ketum DAD Provinsi Kalteng Agustiar Sabran melalui Sekretaris Umum, Dedy mengatakan bantuan untuk wilayah terdampak banjir merupakan bentuk kepedulian kepada sesama.

“Hari ini kami mendistribusikan lima truk beras dengan jumlah kurang lebih 25 ton. Bantuan tersebut akan didistribusikan ke wilayah yang terdampak banjir, termasuk Kapuas, Barito Selatan, dan Gunung Mas,” kata Deddy, di Betang Hapakat, Selasa, 30 Januari 2024.

Sementara itu, Koordinator Tim, Bambang menuturkan, DAD Kalteng sebelumnya telah menyalurkan untuk wilayah yang terdampak banjir, dengan dukungan Ketua Umum DAD dan tim gabungan telah memulai proses penyaluran bantuan.

“Diharapkan dengan adanya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir. Lalu untuk proses penyaluran bantuan dilakukan dengan skema teknis dari kawan-kawan di lapangan,” tuturnya.

Tim di lapangan memperhitungkan keluarga per keluarga (KK) dengan mempertimbangkan berat bantuan yang akan diterima, mulai dari lima kilogram hingga sepuluh kilogram per KK. (HERMAWAN DP/j)

Berita Terbaru